Thursday, May 03, 2018

Glosarium : Daftar Istilah - Istilah dalam materi peradaban awal dunia

Dinasti            :  keturunan raja-raja yang memerintah dari satu keluarga.
Filsafat            : pendidikan ilmu-ilmu kemanusiaan.
Hellenisme      : perpaduan kebudayaan Yunani (Hellas) dengan Persia dan Mesir
Istana              : tempat kediaman ratu/raja.
Kasta               : golongan (tingkat/derajat) manusia dalam masyarakat Hindu
Kerajaan          : bentuk pemerintahan yang dikepalai oleh seorang raja.
Keraton           : tempat kediaman ratu/raja
Kuil                 : Rumah (gedung) tempat memuja dewa-dewa
Legenda          : Cerita prosa rakyat yang dianggap oleh yang empunya cerita sebagai suatu kejadian yang sungguh – sungguh pernah terjadi.
Mitos               : Cerita tentang suatu bangsa tentang dewa dan pahlawan zaman dagulu, mengandung penafsiran tentang asal-usul semesta alam, manusia, dan bangsa tersebut, serta mengandung arti mendalam yang diungkapkan dengan cara gaib.
Mitologi          : cerita suatu bangsa tentang dewa dan pahlawan zaman
Piramida          : bangunan dari batu yang berbentuk limasan tempat menyimpan mumi raja-raja Mesir dahulu.
Obelisk            : Tugu Batu yang memuja dewa atau leluhur
Ostracisme      : hak Warga Yunani untuk mrngganti dan mengasingkan penguasa yang dianggap berkuasa secara berlebihan.
Pangeran         : gelar anak raja atau gelar orang besar dalam kerajaan (keluarga raja)
Peradaban       : Kemajuan yang menyangkut kecerdasan dan kebudayaan lahir dan batin
Polis                : Negara kota pada zaman yunani dan romawi kuno
Prasasti            : Piagam yang bertuliskan pada batu, tembaga dan sebagainya.
Raja                 : Penguasa tertinggi pada suatu kerajaan.
Relief              : Pahatan yang menampilkan perbedaan bentuk dan gambar dari permukaan rata disekitarnya
Sphink             : Patung singa berkepala manusiayang ada di mesir kuno
Taoisme           : Aliran lao tse yang mengajarkan manusai harus pasrah terhadap hal- hal yang dialaminya dan selalu menjalankan kehidupannya dengan baik.
Tripitaka          : Kitab yang menjadi pedoman hidup agama budha
Yupa               : Tugu batu tulis yang terdapat pada kerajaan kutai.


No comments:

Post a Comment

Night Mode