Pilihlah jawaban yang paling benar !
1. Perhatikan data di bawah ini dengan teliti!
1) Memiliki geraham besar.
2) Tidak memiliki dagu.
3) Memakan tumbuh-tumbuhan.
Ciri-Ciri di atas dimiliki oleh manusia Purba jenis ?
Alasan : ,,,,,,
2. Penemuan fosil berupa makhluk Pithecanthropus erectus di beberapa wilayah Jawa, terutama daerah Mojokerto dan Sangiran, diduga sebagai makhluk yang sudah sempurna. Makhluk itu hidup pada masa...........?
A. Pleistosen Akhir
B. Pleistosen Tengah
C. Palaeolitikum
D. Neolitikum
E. Mesolitikum
Alasan :.......
3. Fosil manusia purba yang termasuk jenis Pithecanthropus yang ditemukan di Peking, Tiongkok adalah
A. Homo cro-magnon
B. Homo habilis
C. Homo erectus
D. Sinantropus pekinensis
E. Sinantropus erectus
Alasan :........
4. Keadaan fisik manusia purba dapat diketahui dari peninggalan yang berupa
A. artefak
B. pebble
C. fosil
D. kjokkenmoddinger
E. abris sous roche
Alasan :
5. Salah satu jenis manusia purba yang ditemukan di Indonesia ialah Meganthropus palaeojavanicus yang artinya
A. manusia kera yang kuat
B. manusia kera yang perkasa
C. manusia raksasa dari Jawa
D. manusia kera yang berjalan tegak
E. manusia kera yang cerdas
Alasan :
6. Daerah-daerah penemuan fosil manusia purba di Indonesia yaitu
A. Wajak, Mojokerto, dan Sangiran
B. Trinil, Purwokerto, dan Ngandong
C. Sleman, N gandong, dan Wajak
D. Sangiran, Bogor, dan Bekasi
E. Purworejo, Semarang, dan Surabaya
Alasan :
7. Manusia purba yang telah mengenal bahasa dalam bentuk kompleks sebagai sarana untuk berkomunikasi adalah
Alasan :
8. Salah satu jenis manusia purba yang memiliki bentuk tubuh seperti manusia zaman sekarang adalah
Alasan :
9. Fosil manusia purba banyak digali dan ditemukan di Indonesia, sebab Indonesia merupakan awal peradaban bangsa manusia.
SEBAB
Banyaknya fosil jenis megantheropus Paleojavanicus, Pithecanthropus dan Homo yang ditemukan di indonesia membuktikan kebenaran bahwa Indonesia merupakan awal peradaban Manusia.
10' Karya Charles Darwin yang berjudul The Descent of Man, disebutkan bahwa manusia dengan Primata/kera mempunyai hubungan kekerabatan karena mempunyai persamaan.
SEBAB
Manusia berasal dari ras primata dan beberapa ras tersebut mengalami peningkatan ilmu pengetahuan, teknologi, serta budaya, sehingga ada sebagian manusia yang terus berevolusi menjadi manusia modern. Namun ada juga yang tidak berkembang seperti primata yang ada saat ini
C. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan jawaban yang benar!
1. Mengapa Homo sapiens disebut sebagai manusia modern?
2. Sebutkan jenis-jenis manusia purba yang hidup pada masa Pleistosen!
3. Bagaimana kehidupan manusia purba Pithecanthropus erectus? Coba uraikan pendapatmu!
4. Apa perbedaan mendasar antara Pithecanthropus erectus dengan Homo sapiens? Jelaskan dengan membuat tabel klasifikasi!
5. Sebutkan jenis-jenis manusia purba yang ditemukan di luar Indonesia!
No comments:
Post a Comment