Pada Gelaran Piala Dunia 2018, Saya menjagokan Moh. Salah yang berada pada tim sepak bola Mesir, Namun ketika melihat jadwal grup stage pertandngan Mesir saya tidak menemukan kata Mesir dalam jadwal pertandingan piala dunia 2018 di rusia yang ada adalah kata Egypt. nah, hal inilah yang membuat saya menelusuri kenapa sih mesir disebut egypt oleh orang eropa atau juga sebaliknya kenapa sih egypt disebut mesir oleh orang indonesia.
nah, yang pertama, Mengapa orang Barat menyebut Mesir dengan Egpyt?
Karena Egpyt berasal dari bahasa Yunani kuno Αἴγυπτος (Aigyptos), sebutan Yunani untuk Mesir Kuno saat zaman Firaun masih berkuasa. nah, karena literasi orang eropa dan ilmu pengetahuan mereka banyak dari yunani kuno sebagai awal perkembangan peradaban kuno di eropa pada masa lalu akhirnya yang jamak ditemukan adalah kata egypt meujuk pada Aigyptos.
lalau kenapa orang indonesia menyebutnya mesir bukan egypt?
Kata Mesir adalah pengucapan bahasa Arab untuk orang yang pertama kali menghuni Mesir yaitu Mashr. Bagi orang Mesir pun, nama resmi negara mereka adalah: جمهوريّة مصر العربيّة atau Jumhūriyyat Miṣr al-’Arabiyya. nah lalu Kengapa Indonesia lebih memilih menyebut Mesir daripada Egpyt (Egip)? Karena kedekatan historis. Indonesia lebih dulu mengenal Islam jauh sebelum kedatangan bangsa Barat. Di dalam Al-Quran, kata Mesir disebutkan sebanyak 35 kali.
Selain itu juga diduga bahwa bahan pengawet mumi Firaun seperti kapur, gaharu, dan cendana didapat di Indonesia. Hingga akhirnya menjadi wajar jika kata Mesir terasa lebih familiar dibandingkan Egip.
Namun, itu baru satu teori saja berikut adalah berbagai teori menyangkut penamaan mesir lebih banyak digunakan oleh orang arab daripada egypt.
Tanah Egypt juga dikenal dengan nama Mashr, mengacu pada tulisan Arab yang menjelaskan jika orang pertama yang menghuni Mesir bernama Mashr alias Mashryem bin Markabil bin Duwabil bin Uryab bin Adam AS. Sumber kedua menjelaskan jika nama Mashr diambil dari nama Mashram bin Ya’rawusy al-Jabbar bin Mashr-yem bin Markabil bin Duwabil bin Uryab bin Adam AS. Sedangkan pendapat ketiga menjelaskan jika nama ini diambil dari nama Mashr bin Binshir bin Ham bin Nuh AS.
Entah mana yang benar, yang jelas bangsa Arab banyak yang sepakat nama orang bernama Mashr adalah orang pertama yang menemukan Mesir atau Egypt.
No comments:
Post a Comment